YAKIN = MENGABAIKAN ?

Posted on 02 Juni 2009 by Blog Kesuksesan Hidup

Blog Kesuksesan Hidup | Yakin = Mengabaikan ?Heran melihat judul artikel saya kali ini? Artikel ini saya buat setelah saya menyaksikan program Pak Mario Teguh melalui salah satu stasiun TV swasta.
Pada kesempatan itu, diantara berbagai Renungan, Motivator dan Kata-Kata Bijak yang biasanya Beliau bagikan, ada ungkapan Beliau yang menurut saya sangat menarik, dan yang kemudian mengajak saya untuk berpikir.

Ungkapan Beliau tersebut kurang lebih seperti ini:
"Jangan biasakan mengucapkan kata saya yakin, lebih baik kalau kita menggantinya dengan ucapan, saya memiliki harapan baik".

Kenapa demikian?

Menurut Beliau, kalau kita berkata 'saya yakin', sebenarnya kita sudah mengabaikan berbagai kemungkinan yang bisa saja terjadi dalam sebuah proses pencapaian sebuah keberhasilan.
Sedangkan kalau kita berkata, 'saya memiliki harapan baik' sebenarnya ucapan itu sudah merupakan sebuah doa yang kita panjatkan.

Benar-benar hebat ya Pak Mario... Sebelumnya saya tidak pernah mendengar ataupun membaca ungkapan seperti ini.
Tapi, memang benar, saya setuju dengan ungkapan tersebut. Bagaimana dengan anda?

Baiklah, saya akan menjelaskan alasan kenapa saya setuju dengan ungkapan Pak Mario Teguh tersebut.
Menurut pendapat saya, sekali lagi ini hanya menurut pendapat saya, kalau anda ingin mendengar pendapat atau penjelasan lebih lanjut dari Pak Mario mengenai ungkapan Beliau tersebut, silahkan tanya sendiri...hihihi...

Lanjut...
Menurut pendapat saya begini:
Biasanya kalau kita sudah yakin akan sesuatu, memang seringkali secara tidak sadar kita telah mengabaikan kemungkinan-kemungkinan yang dapat menghalangi atau bahkan menggagalkan apa yang telah kita yakini tersebut. Atau, kalaupun kita sadar bahwa akan ada sesuatu yang menghalangi dan bahkan menggagalkan rencana dan tindakan kita, biasanya kita lebih memilih untuk mengabaikan pikiran-pikiran itu, atau meskipun kita memikirkannya, kita tidak akan bisa atau tidak akan mampu berhitung dengan cermat.

Jika ada pertanyaan:
Bukankah keyakinan itu dapat membangkitkan semangat dan energi yang luar biasa sehingga dapat memacu kita untuk menyegerakan tindakan kita dalam pencapaian keberhasilan?

Jawabannya adalah:
Ya memang benar, tapi hati-hati, justru seringkali semangat dan energi yang luar biasa itulah yang 'memaksa' kita untuk mengabaikan pikiran-pikiran, yang sebenarnya ada untuk mengingatkan kita tentang berbagai kemungkinan yang mungkin saja terjadi, dan yang jelas pikiran-pikiran tersebut sangat berguna untuk mengefektifkan dan mengefisiensikan langkah kita dalam pencapaian sebuah keberhasilan.

Jika ada pertanyaan lagi:
Bukankah dengan adanya semangat dan energi luar biasa yang ditimbulkan oleh keyakinan, membuat kita mampu menghadapi segala kemungkinan buruk yang dapat menghalangi dan bahkan menggagalkan rencana dan tindakan kita?

Itu mungkin saja benar, tapi coba simak dan jawab pertanyaan berikut ini:
Apa yang akan kita lakukan ketika kemungkinan buruk itu sudah benar-benar ada didepan mata dan siap menggagalkan rencana dan tindakan kita?

Oke, kita akan menyelesaikan semua kemungkinan buruk yang sudah benar-benar ada didepan mata dan siap menggagalkan rencana dan tindakan kita tersebut.
Tapi... Bagaimana caranya?
Maksud saya, efektifkah tindakan kita tersebut?
Bukankah sebelumnya kita tidak terlalu memperhitungkan kemungkinan buruk itu, karena kita sudah yakin bahwa kita akan berhasil?

Baiklah... Jadi, kemungkinan besar kita akan menyelesaikan semua kemungkinan buruk itu dengan cara 'sebisanya' atau 'ala kadarnya'.
Ya, dengan cara 'sebisanya' atau 'ala kadarnya'... Kira-kira apa yang akan terjadi?
Apakah kita dapat meraih keberhasilan seperti yang kita harapankan? Puaskah kita dengan pencapaian itu?.... Maaf, dengan sangat menyesal saya mengatakan TIDAK!!!.....

Jadi kesimpulan untuk artikel saya kali ini adalah:
Yakin terhadap keberhasilan suatu hal memang merupakan sikap yang sangat positif, seperti manfaat yang telah saya uraikan diatas, bahwa keyakinan bisa membangkitkan semangat dan energi yang luar biasa. Namun yang perlu kita lakukan untuk menyikapi hadirnya keyakinan adalah, dengan sebaik mungkin mengendalikan efek dari keyakinan itu, jangan sampai semangat dan energi yang luar biasa yang hadir karena adanya keyakinan akan keberhasilan suatu hal, 'memaksa' kita untuk mengenyampingkan akal pikiran dan logika kita dalam menghitung kemungkinan-kemungkinan yang mungkin saja terjadi dalam perjalanan kita meraih keberhasilan.

Satu hal lagi:
Mengenai ungkapan Pak Mario Teguh tentang ucapan: 'saya memiliki harapan baik', biarlah ucapan itu benar-benar menjadi doa yang kita panjatkan ditengah-tengah usaha dan tindakan terbaik di setiap langkah perjalanan kita, dalam mencapai keberhasilan-keberhasilan untuk mewujudkan kesuksesan hidup.

Demikian artikel saya kali ini, semoga memberikan manfaat yang positif bagi anda.
Terima Kasih.


Sukses Selalu,

Blog Kesuksesan Hidup






Silahkan Baca Juga Artikel Terkait (Related Post) Berikut:

35 komentar:

Tampilkan/Sembunyikan Seluruh Komentar

Moto Modding mengatakan...

Memang Bijak Banget kata - kata yang keluar dari orang Bijak, kalau saja kita cerna lebih banyak.

Eni Widiyanti mengatakan...

berkunjung mister salam fantastic

Vicky mengatakan...

@ Moto Modding: Setuju bro :)

@ syahru tetepsemangat: salam fantastic juga mister :P

CAHAYA NURANI mengatakan...

kunjungan sillaturahmi sobat,,,

semoga ini semua bisa menjadikan diri kita menjadi lebih baik

rachmattullah mengatakan...

OKE deh.. pokoke, berkunjung nih mas :D jangan lupa mampir ke http://www.rachmattullah.com

ina mengatakan...

owh gtu yah??? baru tau ina, klo yakin ituh mengabaikan...


selama ini ina selalu bilang dalam hati "Yakin ina, kamu pasti bisa".

hem,...


thankz yah Vick,...!!!!

Blogger Magazine mengatakan...

wah.. uda berapa minggu ini saya ga ikutin acaranya pak mario di TV.. :P btw setuju sob.. mendingan pake kata harapan baik deh.. hehe.. mau coba biasain..

Dinoe mengatakan...

Nice artikel.,thanks atas pencerahan...

Ronaldo Rozalino mengatakan...

Sungguh memotivasi hidupku

Anonim mengatakan...

setuju sekali dg ucapan pak mario teguh.

sewa mobil murah mengatakan...

setuju dengan perkataan yang seperti itu.....
nice post....
salm kenal :)

Ridwanox mengatakan...

sungguh pengungkapan yang baik...btul jg kalo terlalu yakin maka akan trjadi dmpk buruk diselingin dengan sebuah harapan,,,,

salm nal ya...

manusia biasa mengatakan...

manthaffffff dah thanks atas infonya

ireng_ajah mengatakan...

Postingan yang menarik sobat..

Sha Valenssi mengatakan...

hemmm.... kata-kata sederhana tapi bijak sana banget yaahhh!!!
bikin orang bisa optimis juga nih.

Prediksi Skor Bola mengatakan...

postingan yang menarik sob... comment blog aku ya sob

dee-Q mengatakan...

Mantaabzz sob..Nice post..!!

Keberhasilan ada di pundak kita sob..jadi jangan pernah menyiakan kesempatan yang ada...

Sukses slalu sob..!!

Seti@wan Dirgant@Ra mengatakan...

Pencerahan yang sarat akan motivasi,...

Kita exchange link sekalian axchange follow.

perry mengatakan...

otre.... i'll aplly it... thanks for informing it...

see u....

yuliani indri lestari mengatakan...

keren bgt tulisannya, calon orang besar nih :)

cara membuat web mengatakan...

Kata-kata dari bapak Mario Teguh memang bagus dan menjadi sumber inspirasi.

Seti@wan Dirgant@Ra mengatakan...

saya senang mengikuti Acara beliau,...

marcellino agatha mengatakan...

Nama blog ini kesuksesan hidup...semoga saja kita semua bisa berhasil dan sukses dalam hidup seperti yang punya blog....hehehhe
_________________________________________________________________________
Mampir-mampir ya ke blogku... banyak tips yang mungkin kalian butuhkan mulai dari:

1. Kesehatan
2. Tip-trik Blog
3. Komputer
4. Sellular
5. Internet
6. Chat
7. Antivirus
8. Tips-tips Umum
9. Game....
Dan masih banyak lagi yang lainnya....Jadi saya tunggu kunjungan anda....

Belajar SEO mengatakan...

waaahh, saya belum pernah ngikutin acara nya neh,,, nanti saya coba ah siapa tau bisa sukses... keep share...

arkasala mengatakan...

salam kenal, bener juga, karena kadang ungkapan "saya yakin" itu sendiri muncul atas dasar pemaksaan kehendak atau malah karena tidak sadar terungkapkan sendiri. Trims kawan, bermanfaat sekali tulisan ini untuk bahan instrospeksi.

manusiagratisan mengatakan...

salam blogger nih..
perdana nih masuk di mari

salam sukses selalu ya..

dari saya yang suka manusiagratisan

draxc0la mengatakan...

ada apa sebenarnya dengan sebuah keyakinan?
saya sepakat dengan ungkapan diatas.
keyakinan yang salah bukan saja tidak dikehendaki justru bisa berbahaya.....

Graha Kita Semua mengatakan...

Tulisan yang penuh inspirasi dan ilmu.. Thanks postingnya.. Saya memiliki harapan baik untuk sukses ke depan..

bobby mengatakan...

.hayyyy


.salam kenal ya. . ..

.jangnlupa kunjungan baliknya

lina mengatakan...

Artikel yang menarik nih. Sekedar berpendapat nih. 'Yakin' memiliki dua sisi : negatif dan positif. Sisi negatif-jika rasa yakin di dalam diri ini cenderung menjadi meremehkan hal lain dan merasa paling benar. Sisi positif-jika rasa yakin di dalam diri menjadi motivasi atau penyemangat di saat kita ragu dalam bertindak.

yeast mengatakan...

Thank's infonya....

ReMo-XP mengatakan...

Bener banget apa kata mba lina,, saya setuju,,, hehe

Free Million Backlink mengatakan...

artikel yang sangat bagus, tapi bertentangan dengan teori daya tarik yang di bahas di buku the Secret. salam kenal aja gan

Vicky mengatakan...

@ All:
Makasih sudah meluangkan waktu untuk memberikan komentar hebat anda di Blog Kesuksesan Hidup
Sukses Selalu...

@ Free Million Backlink:
Makasih sobat...
Coba sobat baca lagi isi "kesimpulan untuk artikel saya kali ini", saya rasa tidak bertentangan dengan teori daya tarik yang di bahas di buku the Secret.
Sukses Selalu...

Davidfern mengatakan...

sangat setuju, memang benar dalam mencapai sesuatu itu dalam hidup perlu melalui berbagai rintangan yg beraneka ragam, dgn memeiliki harapan yg baik, kita jadi lebih realistis, stabil dan luwes. top u/ artikel ini.

Posting Komentar

Terima kasih telah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini.
Jika berkenan, silahkan berikan komentar Sahabat.
Jangan pernah ragu untuk beropini atau berdiskusi disini.

Mohon jangan spam, karena dengan berat hati Admin akan menghapus komentar yang dianggap spam dan yang dianggap dapat mengganggu para pembaca artikel-artikel Blog Kesuksesan Hidup.

Sekali lagi terima kasih.

Sukses Selalu...

MARIO TEGUH CORNER - KATA BIJAK DAN MOTIVASI MARIO TEGUH

NILAI MEREKA BAGI ANDA HANYA SETINGGI PENGHORMATAN ANDA KEPADA MEREKA.
NILAI DARI SETIAP PRIBADI DALAM KEHIDUPAN ANDA, ADALAH NILAI DARI KEHIDUPAN ANDA.
JANGANLAH HANYA HIDUP UNTUK DIRI SENDIRI
ANDA AKAN MUDAH TERPEROSOK DALAM KESEDIHAN DAN KEPUTUS-ASAAN, JIKA YANG ANDA PIKIRKAN HANYA DIRI ANDA SENDIRI
(MARIO TEGUH - ANDA HANYA MENJADI SIAP UNTUK HAL-HAL YANG ANDA SIAPKAN)
ADVERTISEMENT AREA


Page copy protected against web site content infringement by Copyscape